Delikcom.id – Mewakili Bupati Ketapang Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Devy Harinda, S.STP.,ME menghadiri Lomba Senam Kreasi dalam rangka Peringatan HUT ke-53 Korpri tahun 2024, Kamis (21/11/2024) bertempat di Balai Sungai Kedang Ketapang.
Membacakan sambutan Bupati Ketapang, Asisten mengatakan peringatan HUT Korpri tahun ini yang dilaksanakan dan lebih meriah dibandingkan tahun sebelumnya.
“Rangkaian kegiatan baik olahraga maupun kegiatan sosial seperti ini merupakan salah satu cara kita untuk mengingatkan diri kita sendiri akan pentingnya persatuan, kebersamaan, dan semangat kolaborasi dalam menjalankan tugas kita sebagai ASN,” ujarnya.
Dengan tema “Korpri Untuk Indonesia,” yang menjadi slogan pada peringatan hut korpri yang ke-53 tahun 2024 ini.
“Semoga kita semua bisa semakin solid dan bersemangat dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Kegiatan-kegiatan ini juga bukan hanya bertujuan untuk memeriahkan perayaan, tetapi juga untuk membangun kekompakan. mempererat silaturahmi.” ucap Asisten.
Sementara itu Ketua Panitia Kegiatan HUT ke-53 Korpri Drs. Sugiarto, M.A.P mengatakan tujuan dari peringatan ini adalah meningkatkan kesadaran bagi anggota Korpri Kabupaten Ketapang untuk memantapkan fungsi organisasi KORPRI sebagai perekat pemersatu bangsa dalam mendukung pembangunan Nasional dalam pengabdiannya.
“Adapun kegiatan perlombaan yang dilaksanakan HUT Korpri tahun 2024 ini diantaranya, turnamen Bola Voli antar Perangkat Daerah dilaksanakan pada tanggal 10 s/d 20 November 2024, bertempat di lapangan voli Bhayangkara yang diikuti oleh 32 Perangkat Daerah yang tergabung dalam Tim Putra dan 29 Perangkat Daerah yang tergabung dalam Tim putri,” jelasnya.